Tulis (n;v)
Menulis bukan sekadar tentang membeberkan perasaan merah jambunya, meluapkan emosi maupun menumpahkan kesedihan. tetapi lebih dari itu. menulis adalah salah satu bentuk gerakan. ia menggerakkan otaknya untuk bekerja, menggerakkan jari-jarinya agar tidak lemah, dan semacam menggerakkan seluruh jiwa raganya untuk menghadirkan ‘aura’.
Lalu penulis pada dasarnya ahli hipnotis. Ia hipnotis pembacanya untuk ikut merasakan apa yang dirasakannya dan menyadarkan bahwa tulisan tercipta karena dilahirkan: entah dari peristiwa yang memang nyata adanya atau berharap agar menjadi nyata keberadaannya.
Bagiku, penulis adalah seorang pemberani.
Baiklah, kalau kamu tidak setuju tidak apa-apa, itu bukan urusanku.
Solo, 12 Oktober 2015
23.36 wib
0 Komentar
musimbunga
Setujuu